Sapa Murid SMK 2025: Siswa Baru SMKN 1 Sampang Ikuti Siaran Langsung dari Direktorat SMK

Sampang, 23 Juli 2025 – Dalam rangka pelaksanaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun 2025, seluruh siswa baru kelas X SMK Negeri 1 Sampang mengikuti kegiatan nasional bertajuk “Sapa Murid SMK Tahun 2025” yang diselenggarakan oleh Direktorat SMK, Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi, bersama Direktorat Pendidikan Khusus dan Pendidikan Layanan Khusus.

Kegiatan ini disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube resmi Direktorat SMK pada hari Rabu, 23 Juli 2025, mulai pukul 09.00 WIB. Bertempat di Aula SMKN 1 Sampang, seluruh peserta didik berkumpul dan menyaksikan siaran langsung bersama-sama sebagai bagian dari rangkaian MPLS yang mengedepankan pengenalan dunia vokasi serta semangat kebangsaan.

Siaran langsung ini menghadirkan berbagai materi inspiratif, termasuk sambutan dari pejabat Kementerian Pendidikan, testimoni sukses alumni SMK dari berbagai bidang, serta motivasi belajar untuk membentuk generasi unggul dan kompeten di dunia kerja.

Setelah kegiatan berlangsung, seluruh siswa kelas X diberikan tugas untuk membuat resume atau rangkuman materi dari kegiatan tersebut sebagai bentuk refleksi dan pemahaman atas pesan-pesan penting yang disampaikan selama acara berlangsung.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan siswa baru dapat memahami visi pendidikan vokasi dan termotivasi untuk belajar dengan sungguh-sungguh selama menempuh pendidikan di SMKN 1 Sampang.

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on telegram
Telegram

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *