Tingkatkan Kompetensi Guru, MGMP Bahasa Indonesia Selenggarakan Bimtek Penyusunan Modul Ajar Kurikulum Merdeka

Sebagai wujud kolaborasi antar guru, MGMP Bahasa Indonesia SMK Kabupaten Sampang menyelenggarakan bimbingan teknis penyusunan modul ajar kurikulum merdeka pada Senin, 18 September 2023. Bertempat di ruang meeting 2 SMKN 1 Sampang, kegiatan tersebut diikuti oleh kurang lebih 50 guru dari SMK negeri maupun swasta.

Bimtek tersebut dibuka langsung oleh kordinator pengawas Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, Drs. Subaidi, M.M.pd. Beliau juga memberikan pengarahan dan motivasi kepada para guru Bahasa Indonesia agar terus bersemangat meningkatkan kompetensi, baik melalui FGD, bimtek, seminar, maupun menempuh pendidikan lebih lanjut. Beliau juga berharap seluruh guru yang hadir siap berpartisipasi dalam program Guru Penggerak serta GTK Creative Camp yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur.

Sejalan dengan hal tersebut, Bapak Suherman Hidayat, S.Pd.,M.M., selaku Plt. Kepala SMKN 1 Sampang sekaligus tuan rumah, mengaku senang melihat inisiatif para guru Bahasa Indonesia. Beliau berharap seluruh peserta dapat memanfaatkan kesempatan tersebut untuk saling berbagi dan berkolaborasi. Adapun narasumber dalam Bimtek tersebut adalah pemgawas pembina mata pelajaran Bahasa Indinesia, Dr. Achmad Djailani, M.Pd. Dalam kesempatan tersebut beliau memaparkan mengenai struktur kurikulum mata pelajaran Bahasa Indonesia, rumusan tujuan pembelajaran dan alur tujuan pembelajaran, serta aspek-aspek dalam modul ajar kurikulum merdeka.

Lebih lanjut, para peserta dibagi dalam beberapa kelompok kecil untuk menyusun modul ajar. Bimbingan teknis tersebut masih berlanjut secara asynchronous berupa bimbingan lanjutan penyusunan serta pembukuan modul ajar hasil karya seluruh kelompok sehingga dapat dimanfaatkan untuk pedoman selama satu tahun pembelajaran. (AN)

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on telegram
Telegram

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *